Bantuan Penyerahan barang program Jatim Puspa (Jawa Timur Pemberdayaan Usaha Perempuan). desa Jamberejo Berlangsung Di Desa Jamberejo Kecamatan Kedungadem Pada Hari Kamis Tanggal 22 Agustus 2024. Program ini dilaksanakan dalam rangka mengoptimalkan & mengefektifkan program penanggulangan kemiskinan perdesaan.
Sebanyak 13 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) dari Desa Jamberejo menerima berbagai macam bantuan berupa alat dan bahan sesuai dengan hasil identifikasi yang telah dilakukan sebelumnya. Barang-barang tersebut diperuntukkan untuk menunjang usaah dari masing-masing KPM.
Kepala Desa Jamberejo Bapak Nyuwanto Widodo,SE memberikan sambutan sekaligus membuka acara ini, dimana dalam sambutannya beliau berpesan kepada seluruh KPM agar memanfaatkan bantuan ini semaksimal mungkin sehingga usaha dapat terus berkembang.Acara dilanjutkan Penandatanganan Berita Acara Serah Terima Barang Oleh Kepala Desa Jamberejo dan Ketua tim koordinasi desa Program Jatim Puspa. Lalu dilanjutkan dengan penyerahan
Penyerahan barang kepada seluruh KPM sesuai dengan daftar nama yang telah ditetapkan dilakukan secara simbolis kepada 3 KPM oleh Camat Kedungadem dan DPMD Provinsi Jawa Timur .